Visi dan Misi Sekolah

Visi SMA Negeri 1 Sapuran

 “Terwujudnya Insan yang Berakhlak Mulia, Berprestasi, Berwawasan Global
yang Berakar pada Budaya Bangsa dan Cinta Lingkungan”

Misi SMA Negeri 1 Sapuran

  1. Membudayakan perilaku warga sekolah yang berakhlak mulia.
  2. Mengoptimalkan proses pembelajaran dan pembimbingan peserta didik untuk berprestasi dalam bidang akademik dan nonakademik;
  3. Mengembangkan kemampuan peserta didik dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka beradaptasi dengan perkembangan era globalisasi;
  4. Menanamkan karakter peserta didik yang berwawasan global dan berakar pada budaya bangsa;
  5. Mewujudkan budaya cinta lingkungan pada warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya pengelolaan, perlindungan, dan pelestarian lingkungan.
  •  

Nilai Organisasi :

Nilai-nilai yang diterapkan di SMA Negeri 1 Sapuran mengacu pada tata nilai budaya kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yaitu:

  • Memiliki Integritas, yaitu adanya keselarasan antara pikiran, perkataan, dan perbuatan.

Indikator: konsisten dan teguh menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran dalam tindakan, jujur dalam segala tindakan, berpikir positif, arif, dan bijaksana dalam melaksanakan tugas dan fungsi.

  • Kreatif dan Inovatif, yaitu memiliki kemampuan untuk menciptakan hal baru yang berbeda dari yang sudah ada atau yang sudah dikenal sebelumnya (gagasan, metode, atau alat).

Indikator: memiliki pola pikir, cara pandang yang variatif terhadap suatu permasalahan serta mampu menghasilkan karya baru, selalu melakukan penyempurnaan, bersikap terbuka, berani mengambil terobosan, memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi secara efektif dan efisien.

  • Inisiatif, yaitu kemampuan seseorang untuk bertindak melebihi yang dibutuhkan atau yang dituntut dari pekerjaan.

Indikator responsif melayani kebutuhan stakeholder, bersikap proaktif terhadap kebutuhan organisasi, memiliki dorongan mengidentifikasi masalah dan mampu mengambil tindakan.

  • Pembelajar, yaitu selalu berusaha untuk mengembangkan kompetensi dan profesionalisme.

Indikator: berkeinginan memperluas wawasan, mengambil hikmah dari suatu kesalahan, berbagi pengetahuan dengan rekan kerja.

  • Menjunjung meritrokasi, yaitu menjunjung tinggi keadilan dalam pemberian penghargaan bagi karyawan yang kompeten.

Indikator: berkompetisi secara profesional, memberi kesempatan yang setara, memberi penghargaan dan hukuman yang proporsional, tidak sewenang-wenang, tidak mementingkan diri sendiri.

  • Terlibat aktif, yaitu senantiasa berpartisipasi dalam setiap kegiatan.

Indikator: terlibat langsung dalam setiap kegiatan untuk mendukung visi misi organisasi, memberi dukungan kepada rekan kerja.

  • Tanpa pamrih, yaitu bekerja dengan tulus ikhlas dan penuh dedikasi.

Indikator: penuh komitmen dalam melaksanakan pekerjaan, rela membantu pekerjaan rekan kerja, menunjukkan sikap 4S (senyum, sapa, sopan, dan santun).